BUDAYAKAN SENAM CERDIK UNTUK TINGKATKAN SEMANGAT DAN KUALITAS PELAYANAN

2019-2020

Probolinggo, 11/3/2019 - Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin, mengajak Kepala OPD dan Perwakilan Forkopimda untuk latihan senam cerdik, bertempat di gedung Puri Manggala Bhakti Kantor Wali Kota, pada Senin (11/3) pagi.

Pada kesempatan itu, Habib Hadi membaur bersama Kepala OPD mengikuti setiap gerakan senam cerdik yang di pandu oleh instruktur senam diatas panggung. "Seru, menarik, energik, bisa meningkatkan  semangat," ujarnya.

Saat ditanya tujuan kegiatan itu, Wali Kota menjelaskan bahwa, senam ini bisa dijadikan budaya senam untuk menghilangkan penat. "Jadi setiap dua jam atau tiga jam bisa senam cerdik, biar tidak penat, bisa lebih fresh," jawabnya.

Habib Hadi juga menambahkan, rencananya kegiatan latihan ini akan dilakukan bergiliran disetiap OPD. "Tentunya senam cerdik ini akan lebih digiatkan lagi diseluruh OPD, agar meningkatkan kualitas kerja dan pelayanan," ujarnya. 

Sementara itu, Aman Suryaman, Kadis Kominfo Kota Probolinggo, tampak bersemangat mengikuti kegiatan latihan pagi itu. Tidak sedikit keringatnya bercucuran membasahi kening wajahnya.

Saat ditanyai kesannya mengikuti kegiatan pagi itu, ia mengaku senang. Bahkan kedepannya berencana untuk menerapkan budaya senam cerdik di kantor Kominfo. "Bagus ini, biar lebih semangat, senamnya juga asyik, nanti segera dibudayakan dikantor Kominfo," ujarnya (oke)

BAGIKAN