Habib Hadi Pantau Penyaluran Bansos dan Vaksin

2021

KANIGARAN - Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin mendatangi lokasi penerimaan beras yang diserahkan kepada masyarakat dalam rangka penanganan khusus bagi kelompok rentan, salah satunya adalah Kecamatan Kanigaran. Rabu (8/12) siang didampingi Camat Kanigaran Agus Riyanto dan Kabid Rehabilitasi Perlindungan Jamsos Dinsos P3A Pramito Legowo, Habib Hadi langsung menuju pendapa guna melihat langsung pelaksanaan penyaluran bantuan beras.

Bantuan beras ini 88diberikan kepada 27.936 KK se- Kota Probolinggo, setiap KK mendapatkan 20 kg beras. Sementara itu di Kecamatan Kanigaran sebanyak 2.395 KK, berlangsung selama 4 hari penyaluran bansos, terhitung mulai tanggal 6-9 Desember mendatang.

“Tahun ini, tentunya kita mengantisipasi adanya pembatasan Nataru (Natal dan Tahun Baru). Supaya tidak ada komplain atau protes dari masyarakat, kita berikan bantuan sembako ini. Sebagai upaya pemerintah kota untuk terus melakukan suatu hal yang bermanfaat bagi warganya,” tutur Habib Hadi di sela kunjungannya.

Bantuan ini berasal dari APBD Kota Probolinggo, di luar bantuan dari pemerintah pusat maupun provinsi. “Mudah-mudahan ini (bansos) bermanfaat dan berjalan lancar. Karena banyaknya yang mendapat itu dibagi sesuai protokol kesehatan, tidak boleh berkerumun,” terangnya.

Sekaligus untuk memaksimalkan program vaksinasi, pihaknya menyiapkan pos vaksin di masing-masing penyaluran bansos. “Dan yang paling penting, bagi yang belum vaksin, kita siapkan di masing-masing tempat pembagian sembako itu untuk vaksin. Khususnya bagi para lansia untuk meningkatkan imunitas daya tahan tubuh dalam menghadapi dan menekan lonjakan apabila di musim libur ini banyak orang yang beraktivitas luar kota,” pungkasnya.

Selanjutnya, Habib Hadi meninjau tempat vaksin yang terletak di pojok belakang Kecamatan Kanigaran. Disitu, ada seorang nenek berusia 67 tahun, yang terlihat semangat mengikuti vaksin di tempat dengan tenang. Sebelumnya Nenek Nasikan menjalani skrining, semuanya hasilnya normal, baik suhu tubuh dan tekanan darahnya baik.

Bansos ini tidak hanya ada di Kecamatan Kanigaran, melainkan di beberapa titik di 29 kelurahan yang ada di Kota Probolinggo. (dewi)

BAGIKAN