Wali Kota Probolinggo Mantapkan Kualitas dan Tugas Kader Posbindu

2021

WONOASIH - Untuk memantapkan kualitas posbindu dan kader posbindu di masing-masing RW, meningkatkan peran serta masyarakat terhadap posbindu dan untuk mengetahui lebih dini penyakit tidak menular digelarlah Sosialisasi Pemantapan Kualitas Posbindu dan Tugas Kader Posbindu di Kelurahan Sumber Taman, Kecamatan Wonoasih, Rabu (30/6).

Mengundang sekitar 120 orang dibagi selama dua hari pelaksanaan (30 Juni dan 1 Juli) yang terdiri dari kader posyandu, perwakilan warga RW 1-8 (Ketua RT/RW, tokoh masyarakat dan tokoh agama) itu diharapkan dapat menyampaikan dan meneruskan informasi kepada masyarakat.

Dibuka langsung Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin didampingi Camat Wonoasih Deus Nawandi, babinsa dan babinkantibmas setempat, menitikberatkan pada peran serta para kader posbindu agar mereka lebih aware terhadap lingkungan sekitarnya.

“Dalam kesempatan ini, saya menyambut baik dan mengapresiasi kegiatan ini karena sangat diperlukan untuk meningkatkan pelayanan posbindu. Jadi tidak mungkin hal apa pun seperti aspek kesehatan, kebersihan, keamanan, ketertiban hanya mengandalkan pemerintah, kepolisian, TNI. Tidak bisa,” buka wali kota.

Ia pun meminta pada segenap warga yang hadir untuk selalu menjaga kekompakan dan kebersamaan dalam mengedukasi masyarakat sekitar. “Keberhasilan, kesuksesan yang dirasakan pada tingkat kelurahan karena kekompakan semuanya. Jadi saya minta pada semua warga Kelurahan Sumber Taman yang hadir di sini menjadi motor dan pelopor dalam mengedukasi masyarakat,” tuturnya.

 “Saya yakin banyak para undangan yang hadir di sini memiliki akun media sosial. Manfaatkan medsos itu, kelola dengan baik. Apalagi di masa pandemi seperti ini diperlukan untuk meneruskan informasi penting, patuhi dan disiplin prokes,” lanjutnya. Hadir dr. Fachruddin Ahmad UPTD Puskesmas Wonasih Dinkes P2KB sebagai pemateri siang itu. (dewi)

BAGIKAN