MAYANGAN - Rabu (13/4) siang, Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin hadir dalam Sidang Paripurna DPRD dengan agenda penyampaian pendapat Wali Kota Probolinggo terhadap empat Raperda Inisiatif DPRD Kota Probolinggo pada masa sidang II Tahun 2022.
“Sebagai tindak lanjut dari penyampaian nota penjelasan Wali Kota Probolinggo terhadap dua pembahasan Raperda Kota Probolinggo tahun 2022, yaitu Raperda tentang perubahan kedua atas Perda 7/2016 tentang pembentukan dan susunan perangkat daerah dan Raperda tentang tambahan penyertaan modal Perusahaan Umum Daerah Air Minum Bayuangga. DPRD telah menyampaikan kepada Badan Pembentukan Perda (Bapemperda) terhadap pembahasan empat Raperda inisiatif DPRD. Antara lain percepatan pengembangan industri kreatif pemuda, jaminan kesehatan daerah, penyelenggaraan ketenagakerjaan dan rencana induk pembangunan kepariwisataan,” buka Wakil Ketua 1 DPRD Haris Nasution saat memimpin sidang.
Empat Raperda itu telah dibahas pada 7 April, selanjutnya pada 11 dan 12 April lalu telah ditindaklanjuti oleh fraksi-fraksi dan eksekutif untuk menyusun pemandangan umum dan pendapat wali kota. Dalam sidang itu, diserahkan pemandangan umum oleh perwakilan masing-masing fraksi kepada Haris Nasution, kemudian Habib Hadi menyerahkan pendapatnya diterima Ketua DPRD Abdul Mujib.
Ditemui usai sidang, Habib Hadi berharap proses pembahasan dapat berjalan dengan lancar yang melibatkan pembahasan Panitia Khusus (Pansus) antara legislatif dan tim eksekutif. “Baru saja mengikuti paripurna mengenai raperda inisiatif dewan, ada pemandangan umum fraksi-fraksi dan juga ada pemandangan dari pemerintah. Sudah kita sampaikan, mudah-mudahan proses pembahasan berjalan lancar,” pungkasnya. (DY/fa)