Peringati Hari Perhubungan Nasional 2023, Habib Hadi Tekankan Pentingnya Kelayakan Alat Transportasi

2023

KANIGARAN - Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin memimpin langsung apel Hari Perhubungan Nasional ke-53 di halaman Museum Probolinggo, Selasa (19/9) pagi. Hadir dalam acara yang sama, Sekda drg. Ninik Ira Wibawati, Dandim 0820 Letkol ARM Heri Budiasto dan segenap perwakilan forkopimda.

Sebelum memulai apel bersama, salah satu mitra Dishub, Badan Amil Zakat Nasional (BAZNAS) memberikan santunan kepada 100 orang terbagi dalam 38 orang kaum dhuafa dan 62 anak yatim-piatu. Mitra Dishub lainnya adalah UDD PMI Kota Probolinggo juga mendirikan tenda donor darah di sisi barat Museum. Baru setelahnya apel pagi dilaksanakan. Hadir sebagai peserta apel, pasukan Kodim 0820, Satlantas Polres Probolinggo Kota, Satpol PP, BPBD, KSOP, UPT P3 (Pengelolaan Prasarana Perhubungan) Provinsi Jawa Timur, Dishub, Ojek Online, Jasa Raharja dan Taruna-Tarunawati STTD (Sekolah Tinggi Transportasi Darat) Perhubungan.

Dalam apel yang mengangkat tema “Melaju untuk Transportasi Maju”, Habib Hadi berpesan agar para insan transportasi mampu terus bergerak secara konsisten dalam kerja nyata dan melakukan perubahan serta inovasi pada bidang transportasi. Mengingat transportasi merupakan urat nadi yang menghubungkan satu tempat ke tempat lainnya, Habib Hadi pun menekankan pentingnya kerja bersama untuk mendorong pemanfaatan infrastruktur secara optimal.

“Jadi harapan saya, pada semua transportasi yang ada di Kota Probolinggo, Dinas Perhubungan harus menjemput bola, mengontrol, mengecek kelayakannya untuk melakukan aktivitas transportasi itu. Saya minta Dinas Perhubungan untuk terus melakukan (uji kelayakan) karena transportasi yang aman menjadi harapan masyarakat,” ujarnya.

Ia pun mengajak segenap insan perhubungan untuk mengevaluasi kinerja di tahun sebelumnya agar bisa diperbaiki untuk ke depannya. “Tanpa ada evaluasi tanpa ada perbaikan tentunya tidak ada harapan (dari) yang kita lakukan. Tetapi dengan adanya evaluasi, kelemahan, kekurangan, perlu ada peningkatan untuk tahun ke depannya. Maka dari itu perlu bergandengan tangan yang terlibat di dalam persoalan-persoalan transportasi. Bersinergi bersama memberikan suatu hal yang terbaik guna keamanan pelayanan transportasi khususnya yang ada di Kota Probolinggo,” serunya.

Lebih dari itu, ia juga meminta pada Dinas Perhubungan untuk terus memberikan informasi kepada lembaga-lembaga pendidikan maupun masyarakat mengenai pengetahuan di bidang transportasi. “Apabila akan ada kegiatan rombongan atau bagaimana, itu segera informasikan untuk supaya Dinas Perhubungan mengecek kelayakan mobil atau bus atau angkot atau apapun yang akan dipakai masyarakat untuk beraktivitas liburan atau segala macam. Agar supaya betul-betul mendapatkan perhatian kita layak dan aman untuk melakukan aktivitas itu karena keselamatan menjadi tanggung jawab kita semua,” pintanya.

Usai apel, peserta melanjutkan acara dengan joget bersama diiringi lagu Hari Jadi Probolinggo (HadiPro). Bagi peserta apel, yang jogetnya asik diberikan voucher belanja Indomaret @Rp 50 ribu. Tak ayal, dengan iing-iming hadiah tersebut, seluruh peserta apel mencoba menunjukkan joget terbaiknya. (dw/qie)

BAGIKAN