Nurkholis Support Atlet Lompat Jangkit Berlaga di China

2024

KANIGARAN -  Muhammad Arief, Atlet Lompat Jangkit asal Kota Probolinggo menjadi wakil Indonesia dalam ajang The 2nd Belt and Road Athletics Invitation Meeting yang digelar di Chongqing, China. Penjabat Wali Kota Nurkholis bersama Kepala Dispopar Rachmadeta Antariksa menerima kedatangannya di ruang kerja wali kota, Selasa pagi (7/5).

“Semangat ya, mewakili Indonesia untuk berlaga di China. Jaga nama baik Kota Probolinggo dan Jawa Timur, semoga juara dan menjadi kebanggaan bersama. Meski tidak mudah, namun harus optimis dan berjuang totalitas agar bisa meraih prestasi. Ini bisa menjadi contoh bagi generasi muda lainnya,” pesannya.

Nurkholis juga menyinggung soal bonus yang bisa diterima sang atlet jika bisa meraih juara tingkat Internasional. “Urusan bonus biar Kepala Dispopar dan Ketum KONI yang menyiapkan, fokus bertanding saja,” tambahnya.

Turut mendampingi sang atlet, Ketum KONI Kota Probolinggo Rahardian Juniardi, Ketua PASI Nani Castip dan sejumlah pengurus PASI lainnya. Menurut penuturan Nani Castip, Muhammad Arief direncanakan  berangkat ke China pada tanggal 25 Mei 2024, kembali ke Indonesia pada tanggal 30 Mei 2024. Sedangkan pertandingan dilangsungkan pada tanggal 27- 29 Mei 2024.

Sementara itu, sang atlet menyampaikan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukungnya. Mulai dari pamannya Mustofa yang juga pengurus PASI, karena dia mengenal olahraga lompat jangkit tersebut darinya.

“Mohon doa restu kepada semua warga Kota Probolinggo , agar bisa menjadi pemenang. Terima kasih Bapak Pj Wali Kota Nurkholis atas supportnya, serta semua pihak yang tidak bisa kami sebutkan satu per satu,” imbuhnya.

Warga Jalan Semeru II, Kelurahan Triwung Kidul ini sudah memasang target untuk bisa mencapai lompatan hingga 15,80 meter. Sejauh ini posisinya mampu melakukan lompatan hingga 15,24 meter. Selain itu, ia juga harus mempersiapkan diri mengikuti ajang ASEAN University Game yang dipusatkan di Surabaya bulan Juni mendatang. (yul/pin)

BAGIKAN