MAYANGAN - Gelaran Semipro 2024 (Seminggu di Kota Probolinggo) telah memasuki hari kelima pada Selasa (2/7), namun antusias warga mendatangi event yang diselenggarakan di Alun-Alun Kota Probolinggo tersebut masih tinggi. Sekeliling panggung utama dan stand kuliner masih ramai dipadati pengunjung.
Penampilan kesenian rutin yang dibawakan oleh murid-murid Sekolah Menengah Pertama dan Atas sederajat (SMP/SMA sederajat) juga disambut hangat oleh para penonton. Seperti yang dirasakan oleh Alsya, pelajar SMA asal Kota Probolinggo yang menimba ilmu di luar kota ini mengatakan bahwa dirinya baru pertama kali ke Semipro setelah empat tahun absen. “Ini baru sempat ke sini bareng sama orang tua dan saudara. Tadi sudah kulineran, sekarang melihat tampilan kesenian yang bagus-bagus, bisa liat dari deket juga,” ujar Alsya yang duduk di kursi penonton.
Penampilan malam itu diisi oleh Tari Pandalungan dari MAN 1 Kota Probolinggo, Tari Mak Dul dari SMP Negeri 3, Tari Seblang dari SMP Negeri 7, Tari Glipang kolaborasi Pecut Samandima, Rampak Barong Sholawatan, dan Hadrah dari Ponpes Raudhatul Muta’allimin, serta Hadrah Putri dari SMAS Nurul Hidayat.
Yuli Budiastuti, Kepala Bidang Pemasaran Pariwisata dari Dinas Kepemudaan, Olahraga, dan Pariwisata (Dispopar) setempat mengatakan, penampilan kesenian dari sekolah dan sanggar kesenian memang sengaja ditampilkan untuk menggali kreatifitas para murid.
“Dengan memanfaatkan waktu liburan sekolah, kegiatan diisi dengan kegiatan yang bermanfaat. Selain tari-tarian, juga ada penampilan band dan menyanyi solo. Jadi kami gali kemampuan dan bakat para pelajar lewat event ini,” ucap Yuli.
Ditambahkan oleh Yuli, bintang tamu nasional juga dihadirkan untuk menarik kunjungan warga Kota Probolinggo dan sekitarnya. “Semakin banyak masyarakat yang berkunjung ke Semipro ini diharapkan dapat meningkatkan pendapatan UMKM atau pedagang yang berjualan di sini,” imbuhnya.
Menginjak pukul 20.00, suasana di alun-alun tersebut semakin padat. Penonton terlihat memadati sisi luar panggung utama untuk menyaksikan penampilan sang bintang tamu, yaitu Jihan Audi, peyanyi dangdut asal Surabaya yang sedang naik daun belakangan ini.
Jihan membawakan 5 lagu dangdut yang cukup dikenal (Nemen, Kisinan 2, Kalah, Lamunan, dan Selendang Biru). Penampilan Jihan Audy malam itu mampu memeriahkan suasana, seketika warga yang antusias pun ikut berdendang bersama.
Ditemui sesaat sebelum naik panggung, Jihan yang baru pertama kali tampil di Semipro mengaku kaget dan tidak menyangka gelaran ini akan dipenuhi masyarakat yang hendak menyaksikan performanya.
“Saya tadi liat parkirnya aja udah penuh banget, bener-bener alun-alunnya dipadati banyak sekali penonton, Masya Allah, luar biasa sekali, terima kasih banyak, padahal ini juga lagi gerimis rintik-rintik ya,” kagum Jihan.
Jihan juga berterima kasih kepada Pemerintah Kota Probolinggo yang menyelenggarakan event tahunan ini secara gratis bagi para warganya. “Semoga aja event-event ini dibanyakin ya, karena ini hiburan buat warga yang ada di sini, for free pula,” harapnya.
Intan, salah satu penonton mengaku, sengaja datang ke Semipro malam itu untuk melihat penampilan Jihan Audy. “Iya sengaja datang ke sini, rumahnya juga deket di Mayangan, memang suka dengerin lagu-lagu yang dibawain ini,” ucapnya dengan antusias. (sit/uby)