Kademangan – Wali Kota Probolinggo, Habib Hadi Zainal Abidin bersama Ketua Forikan sekaligus Ketua Tim Penggerak PKK Kota Probolinggo Aminah Hadi Zainal Abidin menghadiri Kegiatan Gema Insani (Gerakan Makan Ikan Sumber Protein Hewani) di TK ABA VI, Kelurahan Ketapang Kecamatan Kademangan Kota Probolinggo.
Kedatangan Wali Kota bersama Ibu Ketua TP PKK di sambut gembira oleh adik-adik dari TK ABA VI, Selasa (30/7) pagi.
Kegitan sosialisasi gemarikan ini merupakan kegiatan tiap tahun yang diselenggarakan oleh Dinas Perikanan Kota Probolinggo dan bekerjasama dengan TP PKK Kota Probolinggo. Endang Dwi selaku Guru Pendidik TK ABA VI menyampaikan terimakasih atas kehadiran Bapak Wali Kota bersama ibu untuk berkunjung di TK ABA VI.
“Kegiatan ini untuk memperkenalkan ikan kepada anak-anak khususnya kepada ibu wali murid untuk mengkonsumsi ikan dengan penyajian yang berbeda-beda. Yang nantinya anak-anak suka untuk memakannya,” ujar Endang.
Sementara itu, Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin menjelaskan di Kota Probolinggo sangatlah gampang untuk mendapatkan ikan yang segar. Karena di Kota Probolinggo dekat dengan laut dan menghasilkan ikan yang sangat banyak dan segar. Salah satu upaya meningkatkan kosumsi ikan di Kota Probolinggo dengan mengkampanyekan makan ikan kepada masyarakat khususnya anak-anak.
Wali Kota juga menghimbau kepada ibu-ibu untuk lebih giat lagi memperkenalkan ikan kepada anak-anak. Memperkenalkan ikan pada anak-anak mungkin agak sulit bagi sebagian ibu. Untuk itu, ibu-ibu harus kreatif untuk mengelola olahan ikan menjadi olahan yang sangat menarik dan di sukai oleh anak. “ Kosumsi ikan punya gizi tinggi dan baik untuk anak-anak pada masa pertumbuhan dan juga mencerdaskan anak. Dengan kegiatan ini anak-anak lebih mengenal ikan dan menyukai olahan berbahan ikan,”imbuhnya. (Noviati/Humas)