WARGA KOTA PROBOLINGGO DI JAKARTA DONASIKAN BAJU HAZMAT KE RSUD

2019-2020

MAYANGAN – Bantuan demi bantuan terus berdatangan ke Pemerintah Kota Probolinggo di tengah pandemi COVID 19. Selain uang koin hasil tabungan pribadi milik warga, kini ada lagi warga Kota Probolinggo yang ada di Jakarta peduli ke kampung halamannya.

Ia adalah Budi Prasojo dari Ikatan Kantor Jasa Penilai Publik (IKJPP) yang mengirimkan donasi melalui Sekda drg Ninik Ira Wibawati. Rabu (22/4) sore, setibanya baju hazmat tersebut di kantor pemkot, Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin dan Sekda Ninik menuju RSUD dr Mohamad Saleh untuk menyalurkan donasi itu.

bantuan hazmat 2Donasi ratusan baju hazmat berwarna merah hati itu diterima Plt Direktur RSUD dr Mohamad Saleh dr Abraar HS Kuddah. Ada beberapa alasan mengapa Budi mendonasikan baju hazmat di tanah kelahirannya. Pertama, Kota Probolinggo adalah tempat kelahirannya dan ia punya history yang kuat.

Kedua, ia tergabung dengan organisasi profesi IKJPP dan MAPPI (Masyarakat Profesi Penilai Indonesia) yaitu sebagai konsultan keuangan, perbankan dan banyak bersentuhan dengan masyarakat maka donasi didistribusikan ke daerah-daerah di Indonesia.

“Termasuk di Kota Probolinggo karena ada kedekatan emosional dan kebutuhan APD yang tinggi. Mudah-mudahan apa yang sedikit ini bisa bermanfaat untuk tenaga medis dalam menjalankan tugasnya,” jelasnya melalui sambungan video call, sore itu.

Budi yang juga teman satu angkatan Sekda Ninik di SMP Negeri 1 dan SMA Negeri 1 ini berharap masyarakat Kota Probolinggo selalu mentaati aturan pemerintah dengan tidak keluar rumah jika tidak dalam keperluan penting. “Agar pandemi ini bisa berlalu,” harap pria bergelar insinyur yang mengaku selalu mengikuti perkembangan berita di kota ini.  

Plt Direktur RSUD dr Mohamad Saleh pun menyatakan, tidak melihat banyak sedikit atau besar kecil bantuan yang diberikan. “Tapi bentuk apresiasi dan perhatian kepada kami yang sangat berharga. Saya pun berterima kasih walaupun melanglang buana ke mana saja masih ingat dengan Kota Probolinggo,” tutur dr Abraar.

Ungkapan yang sama pun disampaikan Wali Kota Habib Hadi saat terhubung dalam video dengan Budi Prasojo. “Alhamdulillah terima kasih banyak. Pemberian APD sangat bermanfaat. Insyaallah semua diberi kesehatan dan pasien COVID di Kota Probolinggo tidak bertambah lagi,” kata orang nomor satu di Kota Probolinggo ini. (famydecta)

 


Probolinggo City Administration has again received an aid amid the COVID 19 pandemic. Another aid was coming from the city’s residents living in Jakarta who care about their hometowns.

 

It was Budi Prasojo from the Association of Public Appraisal Services Office (IKJPP) who sent donations through the Regional Secretary drg Ninik Ira Wibawati. As the aid in the form of hazmat cloth has arrived on Wednesday (4/22), Probolinggo Mayor Hadi Zainal Abidin and Secretary drg. Ninik headed to Dr. Mohamad Saleh Regional Hospital to distribute the donation.

The donation of hundreds of red-colored hazmat clothes was received by Acting Director of the hospital, dr. Abraar HS Kuddah. There are several reasons why Budi donated hazmat clothes to his hometown. First, the City of Probolinggo is his birthplace and he has a strong history.

Secondly, he is affiliated with the professional organizations IKJPP and MAPPI (Indonesian Professional Appraisal Society), namely as financial consultants, banks, and many in touch with the community, so donations are distributed to regions in Indonesia.

"This includes Probolinggo city because I have emotional feelings and due to the high need for Personal Protective Equipment (PPE). Hopefully, this aid can be useful for medical workers in carrying out their duties," he explained via a video call connection, that afternoon.

Budi, who is also a friend of Secretary drg Ninik in SMP Negeri 1 and SMA Negeri 1, hopes that the people of Probolinggo City will always obey government regulations by staying at home unless for urgent needs. "So that this pandemic can pass," hoped the man with an engineering degree who claimed to always keep monitoring the news in the city.

Acting Director of the RSUD Dr. Mohamad Saleh also stated, he did not see the aid from the amount of it. "But the form of appreciation and attention to us is very valuable. I am also grateful that they still remember their hometowns," said dr. Abraar.

The same expression was conveyed by Mayor Habib Hadi when he was connected in the video with Budi Prasojo. "Thank God, thank you very much. This would be very useful. God willing, all are given health and COVID patients in Probolinggo City would not increase," the mayor said. (alfien_tr)

BAGIKAN