2022

Selain berupaya melestarikan batik sebagai warisan budaya Indonesia yang telah mendapatkan pengakuan dari dunia internasional dan menumbuhkembangkan jiwa kewirausahaan serta keterampilan daerah, Pemkot Probolinggo melalui Dinas Koperasi, Usaha Mikro, Perindustrian dan Perdagangan (DKUPP) menggelar Pelatihan Membuat Dompet dari Kain Batik, Kamis (6/10), di salah satu rumah makan di Jalan Pandjaitan.

2022

Pemerintah Kota Probolinggo menerima hibah Kendaraan Dinas Operasional (KDO) Pemadam Kebakaran di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (5/10). Kerja sama dalam rangka memperkuat kolaborasi antar daerah itu ditandai dengan penandatanganan oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan dan Wali Kota Probolinggo Habib Hadi Zainal Abidin di Balai Kota DKI Jakarta.

2022

Kampanye We Love Cities (WLC) terus digaungkan Pemerintah Kota Probolinggo. Hari ini (4/10), sosialisasi WLC oleh tim dari Diskominfo bersama dengan Bappeda Litbang dan Bagian Hukum menyasar Mapolres Probolinggo Kota. Dikemas dalam apel pagi, sosialisasi dihadiri Kapolresta AKBP Wadi Sa’bani, Wakapolresta Kompol Subiyantana, sejumlah PJU Polresta dan anggota pangkat perwira, bintara hingga tamtama.

2022

Semarak kemeriahan begitu terasa dalam Bazar Pelayanan Kecamatan Mayangan, Senin (3/10) malam, di depan kantor Kecamatan Mayangan, Kota Probolinggo. Iringan musik tradisional dari Cokro Budaya Kelurahan Jati dan musik patrol Sawunggaling dari Kelurahan Wiroborang, memecahkan suasana pada malam itu.