2024

Kejuaraan Daerah (Kejurda) Open Water Swimming se Jatim Tahun 2024 resmi ditutup oleh Pj. Wali Kota Probolinggo, Nurkholis pada Minggu (16/6) pagi. Kontingen Bangkalan berhasil menjadi juara umum dalam ajang yang dilaksanakan sejak tanggal 15-16 Juni 2024 di Pelabuhan Pantai Mayangan Kota Probolinggo.

2024

Sebagai wujud  kepedulian kepada warganya, Penjabat Wali Kota Probolinggo Nurkholis, Minggu (16/6) pagi menyerahkan bantuan kursi roda kepada  Mohammad Ali Jaber  (5), seorang anak penyandang disabilitas Cerebral Palsy, warga Kelurahan Wiroborang, Mayangan.

2024

Sebagai tindak lanjut penandatanganan kerja sama Januari lalu, Penjabat Wali Kota Nurkholis bersama Direktur PT Amco Jaya Tri Tunggal Pratama, Hartono Tanu Wiharja mengunjungi Plaza Probolinggo, Jumat pagi (14/6).  Kunjungan ini dilakukan untuk memantau progres revitalisasi yang dilaksanakan pihak ketiga, yakni PT Amco Jaya Tri Tunggal Pratama. Turut mendampingi Kepala DKUMP Fitriawati dan Kepala Dishub Agus Efendi.

2024

Penjabat Wali Kota Nurkholis melaksanakan sidak hewan kurban, Jumat pagi (14/6). Ia ingin memastikan hewan kurban yang dibeli masyarakat memenuhi unsur Aman, Sehat, Utuh, dan Halal (ASUH). Penghobi olahraga menyelam ini menuju ke lokasi penjualan kambing dan sapi di beberapa titik. Didampingi Sekda Kota drg. Ninik Ira Wibawati,  Kepala DKPPP Aries Santoso, Polresta dan Tim Kesehatan Masyarakat Veteriner (Kesmavet ) menyusuri lapak hewan kurban di kota.