MAYANGAN - Wali Kota Habib Hadi Zainal Abidin didampingi Asisten Pemerintahan Gogol Sudjarwo memberikan pembinaan pada sejumlah Pengawas, Kepala SD dan SMP Negeri se- Kota Probolinggo di lingkungan Dinas Pendidikan dan Kebudayaan (Disdikbud) Kota Probolinggo, Rabu (10/3), di Aula Disdikud setempat.
Dihadapan sekira 86 orang terdapat poin-poin penting yang dijabarkan oleh orang nomor satu di Kota Seribu Taman itu. “Keberhasilan dunia pendidikan di tingkat SD, SMP pada masa kepemimpinan saya ada 2 fase pembelajaran, yakni pembelajaran normal tatap muka dan pembelajaran daring. Tentunya tidak menyurutkan tekad kita mencerdaskan anak bangsa,” serunya.
Dalam arahannya, ia berharap kegiatan ini bisa menambah komitmen dan kebersamaan dalam mendidik anak-anak di Kota Probolinggo. Wali kota juga mengapresiasi kepada para pengawas dan kepala sekolah atas kerja sama dan kebersamaan dalam melakukan pola dan sistem pembelajaran selama pandemi. “Walaupun ada kendala atau rintangan, kita tetap melaksanakan kewajiban sebagai pendidik,” ujarnya.
Sementara itu, Kepala Disdikbud M Maskur mengucapkan rasa terimakasihnya kepada wali kota. Berkat visi dan misi dalam pencalonannya, terlebih konsen pada bidang pendidikan dan kesehatan. “Alhamdulillah saya berterimakasih banyak kepada Bapak Wali Kota. Beliau masih hadir di tempat ini karena beliau konsisten teradap komitmen visi misi saat akan menjabat wali kota. Yang menjadi prioritas utama adalah pendidikan dan kesehatan,” ucapnya.
Maskur berharap Wali Kota Habib Hadi dapat memompa semangat para pendidik, terutama masalah kedisiplinan sebagai Aparatur Sipil Negara. “Semoga para pendidik dapat menjadi suri tauladan bagi anak didik di masing-masing sekolahnya. Kepala sekolah juga bisa melaksanakan tugas pokok dan fungsinya sesuai dengan jabatan profesi yang dimiliki,” ujarnya. (dewi)
BAGIKAN