2024

Badan Pusat Statistik (BPS) Kota Probolinggo, bekerja sama dengan Dinas Komunikasi dan Informatika setempat, menyelenggarakan Focus Group Discussion (FGD) pada Rabu (21/2) pagi di Puri Manggala Bhakti. Diskusi tersebut membahas mengenai penyusunan Kota Probolinggo Dalam Angka serta Pembinaan Statistik Sektoral Tahun 2024.

2024

Setelah proses Pemilu Serentak dilaksanakan 14 Februari lalu, Forkopimda Kota Probolinggo menggelar Rakor Evaluasi Pemilu 2024 di Lava Hill Sukapura, Rabu siang (21/2). Dalam kesempatan tersebut, Pj. Wali Kota Nurkholis mengatakan rangkaian proses pemilu serentak sudah dilalui dengan tertib, lancar dan kondusif. "Hari ini kita lakukan rakor evaluasi Pemilu 2024 sebagai bahan persiapan pilkada mendatang," ucap Nurkholis saat mengawali Rakor.

2024

Antusiasme masyarakat dalam kegiatan gerakan pangan murah, Selasa (20/2) cukup tinggi. Ratusan warga rela antri dengan tertib di halaman Ruang Terbuka Hijau (RTH) Taman Maramis Kecamatan Kanigaran. Kedatangan mereka untuk membeli sejumlah komoditas pangan dengan harga murah, yang digelar oleh Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan Kota Probolinggo berkolaborasi dengan Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Provinsi Jatim.

Ambulan

Staff Mi Kahasri melaporkan bahwasannya ada guru yang pingsan, butuh bantuan medis dan ambulan siaga. Tindak Lanjut, Petugas ambulan siaga sudah datang ke lokasi di MI. Kahasri Jl. Mt. Haryono, Jati dan melakukan medikal chekup di tempat.

Warga Mangunharjo melaporkan bahwasan nya di depan kantor BPJS Ketenagakerjaan ada penjual buah dengan mobil berjualan di pinggir jalan membuat kemacetan. Tindak Lanjut, Petugas dari Satpol PP sudah melakukan razia pedagang liar di depan Kantor BPJS Ketenagakerjaan dan melakukan pembinaan di tempat.

Ambulan

Staf Stasiun melaporkan, ada penumpang pingsan di dalam kereta, butuh ambulan dan tenaga medis Stasiun Probolinggo. Tindak Lanjut, Petugas sudah membawa penumpang kereta pingsan ke UGD DR M Saleh.

POHON TUMBANG

Pedagang Taman Maramis melaporkan, bahwasannya ada pohon tumban yang mengenai kabel PLN dan kabel putus mengenai beberapa kios pedagang Taman Maramis. Tindak Lanjut, Tim gabungan dari Dinas Damkar BPBD DLH Polresta dan PLN telah mengamankan dan membersihkan lokasi pohon tumbang yang meninpa kabel di Taman Maramis.

Ambulan

Warga Kel Wiroborang melaporkan butuh bantuan ambulan untuk di bawa ke RSUD Dr m Saleh. Tindak Lanjut, Petugas sudah membawa warga Jl. Serma Abdurrahman Gg 11, Wiroborang, ke RSUD Dr M Saleh.

Warga Pasar baru melaporkan, ada penjual di trotoar di sekitar pasar baru, membuat macet jalan. Tindak Lanjut, Petugas dari Satpol PP sudah melakukan razia pedagang liar di pasar baru dan melakukan pembinaan di tempat.

2024

Guna mendukung agenda nasional pelaksanaan Sub Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio  Penjabat Ketua Tim Penggerak PKK Kota Probolinggo Rr. Dewi Maharani Nurkholis mengunjungi 5 lokasi posyandu. Hari ini secara serentak dilaksanakan Sub PIN putaran II, Senin (19/2) pagi. Ia didampingi oleh Kepala Dinkes P2KB dr. NH. Hidayati, Tim Pokja 4 PKK Kota , serta Kepala Puskesmas terdekat untuk memantau lanjutan dari Sub PIN Polio Putaran I.