2023

Kesenian Jaran Bodhag yang telah ditetapkan menjadi Warisan Budaya Tak Benda asli Probolinggo oleh Menteri Pendidikan, Kebudayaan, Riset, dan Teknologi Indonesia di Tahun 2014, diberi rumah oleh Kelurahan Triwung Lor. Dalam sebuah acara yang bertajuk Festival Kesenian Jaran Bodhag, sejumlah seniman menampilkan karyanya di Lapangan Voli Triwung Lor Kecamatan Kademangan. Kelurahan yang terletak di bagian barat Kota Probolinggo itu sendiri memiliki beberapa komunitas seni budaya Jaran Bodhag, yang anggotanya juga berasal dari masyarakat sekitar.

2023

Pada Minggu (17/9) siang, tepat di depan Kantor Pemerintah Kota Probolinggo digelar Event Kejuaraan Provinsi (Kejurprov) putaran kelima dengan tajuk “Kapolres Probolinggo Kota Cup Road Race Presisi”. Kegiatan tersebut diselenggarakan dalam rangka memperingati Hari Lalu Lintas Bhayangkara ke- 68, Minggu (17/9). “Kami mengucap terima kasih atas bantuan dan dukungannya. Atas terselenggaranya kegiatan ini sehingga Kejurprov putaran kelima saat ini terselenggara dengan baik,” lapor Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Kota Probolinggo Tommy Wahyu Prakoso.

2023

Organisasi kemanusiaaan pertama dan terbesar di Indonesia berulang tahun ke-78. Di Probolinggo, ulang tahun PMI (Palang Merah Indonesia) itu diisi dengan beragam acara. Mulai dari jalan sehat, khitan gratis massal, hingga pemeriksaan kesehatan gratis. Acara tersebut diselenggarakan pada Minggu (17/9), dan dipusatkan di area Museum Probolinggo di Jalan Suroyo no 17. Dalam acara yang sama, diserahkan pula hadiah bagi peserta jalan sehat, penyerahan piagam donor darah, penyerahan pemenang lomba video.

2023

Masih seputar perjalanan Kontingen Kota Probolinggo dalam Porprov Jatim VIII 2023. Kali ini, dari lokasi berlangsungnya pertandingan Cabor Bridge yang dilaksanakan di salah satu gedung milik SMPN 4 Sidoarjo. Dari cabor ini, Kota Probolinggo menambah koleksi 2 medali emas.

2023

Akhirnya, medali emas pertama bagi cabang olahraga (cabor) anggar Kota Probolinggo berhasil diamankan. Adalah  Dwi Febby Febrianty, Devi Poppy Monica, Almira Aulia Rahmadina Putri dan Mutiara Hatia Rahmania Putri yang berhasil mengamankannya, di nomor sabel beregu putri, Jum’at (15/9). Dalam laga yang dilangsungkan di GOR Tenis Indoor Sidoarjo, atlet asal Kota Bayuangga ini berhasil mengalahkan tim asal Kabupaten Malang dengan skor 45-24. Medali tersebut sekaligus menjadi medali emas perdana yang disumbangkan cabor anggar dalam penyelenggaraan porprov Jatim VIII 2023, kali ini.

2023

Atlet dayung asal Kota Probolinggo berhasil mendulang emas dalam Porprov Jatim ke VIII tahun 2023. Meski tergolong pendatang baru di Cabor Dayung Porprov Jatim, namun atlet dayung Kota Probolinggo berhasil meraih 2 emas dan 1 perunggu.

2023

Percasi (Persatuan Catur Seluruh Indonesia) Kota Probolinggo patut berbangga. Sebab, atlet catur binaannya berhasil membawa pulang 1 medali emas dan 1 medali perunggu di Pekan Olahraga Provinsi Jawa Timur VIII Tahun 2023. Adalah M.Nurul Huda yang menyabet emas pada kategori catur cepat sekaligus medali perunggu pada kategori catur klasik.