2019-2020

KANIGARAN – Di tengah pandemi COVID 19 Pemerintah Kota Probolinggo mulai menggelontorkan bantuan sembako kepada masyarakat yang membutuhkan. Untuk meminimalisir adanya warga yang terlewat dari bantuan, Wali Kota Hadi Zainal Abidin membentuk Gerakan Peduli Kota Probolinggo bersama komunitas. Deklarasi gerakan tersebut dilaksanakan di halaman rumah dinas wali kota, Jumat (15/5) siang.

2019-2020

KANIGARAN – Semakin banyaknya pengusaha yang peduli terhadap kondisi masyarakat terdampak COVID 19 mendapat apresiasi Wali Kota Probolinggo Hadi Zainal Abidin. Hal ini disampaikan saat Berbagi untuk Guru Ngaji oleh BKSDA bekerjasama dengan Asosiasi Gaharu Indonesia, di Masjid Baitul Muttaqin di Jalan Indragiri, Jumat (15/5) sore.

2019-2020

MAYANGAN - Penyebaran corona virus disease 2019 (COVID 19) yang masif hingga saat ini, menginisiasi Badan Koordinasi Wilayah (Bakorwil) V Provinsi Jawa Timur area Jember bersama Dinas Komunikasi dan Informatika Provinsi Jawa Timur dan UPT Perlindungan Konsumen-Jember Dinas Perindustrian dan Perdagangan Provinsi Jawa Timur melakukan sosialisasi pencegahan penyebaran COVID 19 sekaligus membagikan masker sebanyak 200 buah kepada pengunjung Pasar Kronong di Kecamatan Mayangan, baik itu penjual dan pembeli.

2019-2020

MAYANGAN – Ramainya pengunjung pusat perbelanjaan di Kota Probolinggo beberapa hari terakhir menjadi sorotan masyarakat dan pemerintah setempat. Maklum saja, di tengah pandemi COVID 19 seperti saat ini masih banyak masyarakat yang berbelanja kebutuhan pokok atau membeli pakaian.

2019-2020

KANIGARAN – Senin (11/5), Pemerintah Kota Probolinggo mendapatkan banyak bantuan dari sejumlah perusahaan. Selain sebuah pabrik tekstil, manajemen departemen store juga menyumbangkan beberapa jenis bantuan untuk mendukung tugas penanganan COVID 19 di Kota Probolinggo.

2019-2020

KANIGARAN – Sebuah perusahaan tekstil terbesar di Kota Probolinggo, PT Eratex Djaja mendonasikan 10 ribu masker kain kepada Pemerintah Kota Probolinggo, Senin (11/5). Penyerahan donasi ini diterima langsung oleh Wali Kota Hadi Zainal Abidin, Wawali Mochammad Soufis Subri dan Sekda drg Ninik Ira Wibawati di lobi kantor wali kota.