2024

Tradisi lokal masyarakat Kota Probolinggo, yakni Karapan Sapi Brujul sukses menarik perhatian komunitas fotografer internasional Photography Society of America (PSA). Mereka sengaja berkunjung ke sana untuk memotret keunikan perlombaan sapi yang diselenggarakan oleh Pemkot Probolinggo pada Sabtu (27/6) pagi, di Lapangan Karapan Sapi Brujul, Jrebeng Kidul Kecamatan Wonoasih. 

2024

Selama bulan Muharam, Pemkot dan Baznas terus berlanjut menggelar santunan anak yatim dan kaum dhuafa. Sabtu malam (27/7) Penjabat Wali Kota Nurkholis didampingi Camat Kedopok Imam Cahyadi serta Ketua Baznas Hakimuddin menuju Jalan Bengawan Solo. Mereka menyerahkan santunan kepada 7 anak yatim dan 25 kaum dhuafa.

2024

Masalah sanitasi dan stunting masih menjadi tantangan serius yang dihadapi Pemerintah Kota Probolinggo. Beragam upaya dilakukan diantaranya melalui sanitasi berbasis masyarakat (STBM) dan peningkatan kunjungan balita ke Posyandu. Melibatkan partisipasi masyarakat, lintas sektor dan lintas perangkat daerah di lingkungan Pemerintah Kota Probolinggo, Baznas, CSR, dan perguruan tinggi. Termasuk kegiatan di hari ini, Sabtu (27/7) dengan menggandeng program pengabdian kepada masyarakat dari Fakultas Kesehatan Masyarakat Universitas Airlangga Surabaya tahun 2024.

2024

Sebagai bagian dari implementasi Peraturan Menteri Keuangan tentang Penggunaan, Pemantauan dan Evaluasi Dana Bagi Hasil Cukai Hasil Tembakau (DBHCHT), Jumat (26/7) pagi Pemerintah Kota Probolinggo menggelar pertemuan lintas sektor untuk mengevaluasi penyaluran Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari DBHCHT Tahap 1 Tahun Anggaran 2024. Agenda yang digelar di Ballroom Hotel Bromo Park itu dihadiri oleh Penjabat Wali Kota Probolinggo Nurkholis.  

2024

Santunan kepada warga kurang mampu kembali digelar Pemerintah Kota Probolinggo. Kali ini bersama Baznas dan Kelurahan Sukoharjo dikemas acara santunan untuk anak yatim piatu dengan tema Syiar Muharam, Jumat (26/7) malam di aula kelurahan setempat. Sebanyak 20 anak dari berbagai jenjang sekolah mendapat bantuan berupa sembako, makanan dan uang yang diserahkan secara simbolis oleh Penjabat Wali Kota Probolinggo Nurkholis.

2024

Pemerintah Kota (Pemkot) Probolinggo bersama Pemkab Situbondo menandatangani Perjanjian Kerja Sama (PKS) tentang Replikasi Inovasi Daerah, Jum’at (26/7) pagi, di Ruang Pertemuan Lantai II Kantor Bappeda Litbang setempat. Penandatanganan dilakukan oleh Sekda Kota drg Ninik Ira Wibawati dengan Sekda Kabupaten Situbondo Wawan Setiawan sebagai bentuk inovasi yang telah berhasil diterapkan oleh suatu daerah dengan harapan dapat diterapkan pada daerah lain, sebagai upaya untuk mensinergikan program pembangunan daerah.

2024

Usai kunjungan lapangan oleh tim verifikator Open Defecation Free (ODF) dari Provinsi Jawa Timur, selanjutnya Kamis (25/7) pagi digelar Sidang Pleno di Ruang Puri Manggala Bhakti. Yakni, penyampaian hasil verifikasi dari 10 titik sampling kelurahan, 10 lokasi SD/MI dan 1 pondok pesantren. Juga sekaligus pengukuhan deklarasi ODF di Kota Probolinggo Tahun 2024.

2024

Sebagai upaya untuk melakukan kewaspadaan dini dan menjaga stabilitas daerah, Badan Kesatuan Bangsa dan Politik (Kesbangpol) Kota Probolinggo menggelar Rapat Koordinasi (Rakor) Tim Terpadu Penanganan Konflik Sosial Bulan Juli 2024, Kamis (25/7) pagi di Ruang Command Center Kantor Wali Kota Probolinggo.

2024

Pemerintah Kota Probolinggo melalui Dinas Ketahanan Pangan, Pertanian dan Perikanan (DKPPP) mengkampanyekan produk pangan asal hewan yang ASUH (Aman, Sehat, Utuh dan Halal) melalui Sekolah Kesmavet (Kesehatan Masyarakat Veteriner).