2024

Pemerintah Kota Probolinggo berhasil meraih penghargaan sebagai juara harapan I atas proyek “Pasar Agrobis” dalam kegiatan East Java Investment Challenge (EJIC) tahun 2023. Penghargaan tersebut diterima secara simbolis oleh Sekretaris Daerah Kota Probolinggo, drg. Ninik Ira Wibawati. Selain Kota Probolinggo penghargaan juga diberikan kepada empat kabupaten/kota di Jawa Timur. Di antaranya Sampang, Jombang, Kabupaten Malang dan Gresik.

2024

Pangan merupakan kebutuhan yang paling mendasar bagi kelangsungan hidup manusia sehingga pemerintah mempunyai kewajiban memenuhi pangan untuk mewujudkan ketahanan pangan. Untuk itu Pemerintah Kota Probolinggo melalui Dinas Ketahanan Pangan Pertanian dan Perikanan (DKPPP), Kamis (24/10) mengadakan Peringatan Hari Pangan Sedunia ke-44 yang mengusung tema “Hak Atas Pangan Untuk Kehidupan dan Masa Depan Yang Lebih Baik”.

2024

Pemerintah Kota Probolinggo melalui Dinas Koperasi, Usaha Kecil dan Menengah (DKUMP) terus berupaya meningkatkan inovasi kreasi produk unggulan bagi pelaku UMKM. Salah satunya dengan memanfaatkan pangan lokal yakni daun kelor sebagai bentuk program inovasi dan kreativitas usaha. Lewat program pembinaan Sodaqoh Ilmu Pembuatan Olahan Kelor yang dilaksanakan di Pondok Pesantren An-Nahdliyah, Kelurahan Triwung Kidul, Kecamatan Kademangan pagi tadi (24/10).