Lestarikan Budaya Lokal, Ratusan Warga Antusias Saksikan Kirab Berkam
Sabtu siang (20/07), Kelurahan Sukabumi, Mayangan punya gawe yakni Festival Budaya Kirab Gunungan dengan mengusung tema "Berkam" Bersih Kampung Bremi. Ini merupakan giat tahunan yang diselenggarakan sebagai bentuk mengenang asal cikal bakal terbentuknya Kampung Bremi. Giat tahunan ini pun digelar tepat di depan Balai RW 01, Jl. Wijaya Kusuma.