2023

Sebagai bentuk rasa bangga dan terimakasih, serta wujud apresiasi pada para perempuan hebat yang ada di Kota Probolinggo, Persatuan Wanita Olahraga Seluruh Indonesia (Perwosi) Kota Probolinggo mengadakan talkshow. Mengambil tema Motivasi Atlet Perempuan Kota Probolinggo, kegiatan ini diisi langsung oleh Pembina Perwosi Aminah Hadi Zainal Abidin, Jum’at (8/12), di ruang Puri Manggala Bhakti, kantor Wali Kota Probolinggo Jalan Panglima Sudirman 19 Kelurahan Tisnonegaran.

2023

GOR Mastrip Kedopok, Jum’at (8/12) pagi ramai dengan ratusan orang yang tengah melakukan senam bersama. Rupanya kegiatan itu dilakukan dalam peringatan Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke- 59 tahun 2023. Selain senam, berbagai ragam kemeriahan disuguhkan oleh insan kesehatan itu. Ada penampilan dari Persatuan Perawat Nasional Indonesia (PPNI) Kota Probolinggo yang menyuguhkan tari kreasi kemudian dilanjutkan pemutaran video sejumlah kegiatan Peringatan HKN yang digelar di Kota Probolinggo, pemotongan tumpeng hingga penyerahan hadiah lomba-lomba. Terakhir, tampilan ditutup dengan drama musikal dari jajaran Dinas Kesehatan dan P2KB berkolaborasi dengan RSUD dr. Mohamad Saleh dan RSUD Ar Rozy.

2023

Puncak program Aku Hatinya PKK di tahun 2023 dipusatkan di Taman Maramis, Kecamatan Kanigaran, Kota Probolinggo. Ketua TP PKK Kota Probolinggo, Aminah Hadi Zainal Abidin datang pada Rabu (6/12) pagi sekira pukul 08.20 WIB dan langsung meninjau setiap STAN yang ada.